Ada banyak keuntungan beli rumah di perumahan dibandingkan tempat lain, benarkah? Tempat tinggal tak hanya soal bangunan yang punya atap di atas kepala kita, namun juga soal kenyamanan dan lifestyle. Rumah yang berdiri di perumahan kini menawarkan banyak banyak hal dari segi investasi. Investasi di sini tidak hanya perkara nominal, tetapi lingkungan perumahan mampu memberikan kualitas hidup tinggi untuk penghuni sampai masa tua. 

Bagi Anda yang sedang mempertimbangkan untuk pilih rumah di perumahan atau kawasan lain, artikel ini sangat cocok. Mari kita bahas sederet keuntungan perumahan selengkapnya di sini!

Apa Saja Keuntungan Beli Rumah di Perumahan?

Ada banyak sekali keuntungan beli rumah di perumahan yang dirasakan oleh penghuni. Tak cuma soal kemewahan dan gaya hidup, ternyata ada sisi lain berupa kenyamanan dan ketenangan yang tidak akan Anda dapatkan jika memilih rumah di kawasan lain. 

1. Fasilitas Lebih Lengkap

Fasilitas Perumahan

 

Alasan utama Anda harus memilih perumahan dibandingkan kawasan lainnya adalah dari segi fasilitas. Misalnya gym, kolam renang, jogging track, lapangan tenis, taman bermain. Bahkan di beberapa perumahan bertaraf premium punya area seperti co-working space.

Dibandingkan kawasan lain, tinggal di perumahan memberikan kesan seperti tinggal di sebuah resort mewah. Anda bisa menikmati berbagai fasilitas yang disediakan tanpa harus repot-repot keluar yang lingkungan. Mudahnya akses ke fasilitas rekreasi membuat hidup Anda terasa lebih santai dan mewah. Selain itu, Anda bisa menikmati lebih banyak waktu untuk bersantai atau berolahraga dekat dengan rumah. 

2. Fasilitas Keamanan 24 Jam

Fasilitas Keamanan

Keuntungan beli rumah di perumahan yang bisa dirasakan secara langsung adalah rasa nyaman dan aman di tengah maraknya kejahatan. Banyak perumahan modern kini yang menerapkan one gate system sehingga masuk dan keluarnya penghuni diawasi secara ketat. Risiko masuknya orang-orang yang tak dikenal sangat minimal dengan adanya sistem ini. 

Gerbang utama pada perumahan dijaga oleh satpam yang siap siaga selama 24 jam tiap harinya. Mereka punya tugas untuk memeriksa identitas tamu atau penghuni, biasanya melalui kartu akses tertentu. Jika diizinkan, tamu atau penghuni baru diperbolehkan untuk masuk.

Tak hanya penjagaan gerbang, sistem keamanan ini ditunjang dengan adanya petugas atau satpam patroli keliling perumahan maupun adanya CCTV. Ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan memantau berbagai aktivitas. Lingkungan perumahan yang dijaga sedemikian rupa bisa mengurangi tindak kejahatan serta mengantisipasi jika terjadi bencana seperti kebakaran atau bencana lainnya. 

3. Lingkungan Lebih Sehat

Keuntungan Beli Rumah di Perumahan

Perumahan yang sudah modern dirancang untuk mendukung penghuni dalam mendapatkan kualitas hidup yang lebih baik. Tak cuma dari segi fisik, namun kesehatan mental penghuni juga merupakan salah satu keuntungan beli rumah di perumahan. 

Gambaran lingkungan sehat di perumahan adalah memiliki ruang terbuka dan area hijau, terdapat fasilitas olahraga indoor atau outdoor. Perumahan memiliki pengelolaan sampah yang baik, sistem drainase yang lancar, serta kualitas udara yang selalu terjaga. 

4. Akses dan Infrastruktur Mendukung

Keuntungan Beli Rumah di Perumahan

Infrastruktur dan akses di perumahan sangat mendukung karena terdapat jalan yang bagus, akses transportasi umum, serta konektivitas yang tentu saja memudahkan mobilitas Anda. Jalan-jalan yang dibangun di perumahan sudah sangat baik serta ditambah jalur untuk pejalan kaki yang mudah. Tak sedikit perumahan yang lokasinya dekat dengan tol atau jalan utama. Sehingga kapanpun Anda bisa bepergian ke kota lain atau ke pusat kota lebih singkat dan menghemat waktu. 

Keuntungan beli rumah di perumahan salah satunya adalah semakin dekat dengan moda transportasi umum. Berbagai fasilitas seperti stasiun, terminal, halte bus berada di kawasan yang tidak jauh dari perumahan berdiri. Dengan begini Anda bisa menghemat lebih banyak waktu, tenaga, hingga biaya. 

Perumahan modern berdiri di area yang tidak jauh dari fasilitas pendidikan atau kesehatan. Mulai dari pusat perbelanjaan, sekolah, rumah sakit, hingga tempat ibadah. Adanya berbagai fasilitas yang dekat tersebut dapat memenuhi kebutuhan serta meningkatkan kualitas hidup yang lebih baik dan makmur. 

Baca Juga: Tips Packing Pindahan Rumah, Hemat Waktu dan Anti Lelah

5. Manajemen dan Perawatan Lebih Profesional

Keuntungan Beli Rumah di Perumahan

Pengelolaan dan perawatan kawasan perumahan menjadi tanggung jawab tim profesional. Sehingga Anda sebagai penghuni tak perlu khawatir lagi soal lingkungan yang tidak aman dan tidak terawat. Tim yang bertugas akan memastikan fasilitas umum yang ada di perumahan terjaga dengan baik. Misalnya taman, kolam renang, dan berbagai infrastruktur lain. 

Setiap perumahan memiliki manajemen sendiri untuk membuat kebijakan dan peraturan. Jika terdapat aturan yang sudah jelas, area perumahan menjadi lebih tertib dan mana. Sehingga lingkungan makin tertata dan hidup Anda jadi lebih nyaman. 

6. Komunitas Perumahan yang Solid

Keuntungan Beli Rumah di Perumahan

Saat ini tak sedikit yang masih beranggapan kalau tinggal di perumahan tidaklah nyaman karena tetangga sekitar individualis. Pada kenyataannya, masih ada banyak perumahan yang memiliki komunitas solid. 

Setiap tetangga di perumahan saling peduli dan mengenal satu sama lain. Kepedulian antar penghuni membuat keamanan lingkungan terjaga sehingga menghindari potensi kriminalitas. 

Kenyamanan hidup menjadi satu dari sekian keuntungan beli rumah di perumahan. Hubungan sosial yang erat di kawasan perumahan dan meningkatkan kebersamaan seperti mengadakan pesta atau acara bersama, hingga kegiatan sosial bersama. 

Beberapa perumahan yang memiliki komunitas seperti program kebersihan atau koperasi bersama. Sehingga Anda sebagai penghuni perumahan bisa menyalurkan aspirasi yang mana ikut membangun dan menyejahterakan masyarakat perumahan. 

7. Investasi Terbaik dan Stabil

Keuntungan Beli Rumah di Perumahan - Investasi

Dari waktu ke waktu, nilai properti cenderung mengalami kenaikan seiring dengan pertumbuhan ekonomi serta permintaan akan hunian yang terus meningkat. Harga properti terutama rumah di perumahan akan selalu naik secara konsisten. Ini berbeda dengan saham atau komoditas lain yang naik turunnya sangat fluktuatif. 

Keuntungan beli rumah di perumahan bisa Anda rasakan jika sewaktu-waktu disewakan. Keputusan menyewakan rumah bisa menjadi sumber passive income yang sangat menguntungkan dan dapat diandalkan tiap bulan atau tahunnya. 

Dibanding jenis investasi lain, perumahan merupakan investasi yang bisa dikatakan rendah risiko. Sejauh ini jarang terjadi penurunan harga rumah yang sangat signifikan apalagi untuk perumahan yang ada di kawasan strategis. Rumah tetap menjadi kebutuhan primer meskipun sedang terjadi ketidakstabilan ekonomi. 

Saat terjadi inflasi, properti seperti rumah di perumahan dapat melindungi nilai kekayaan. Hal ini dikarenakan ketika terjadi inflasi dan penurunan nilai mata uang, justru harga properti akan naik karena harga bahan bangunan ikut naik. 

Rumah di kawasan perumahan merupakan aset yang penggunaanya bisa sangat fleksibel. Anda bisa menggunakan sendiri untuk tempat tinggal, menjual, atau menyewakan rumah. 

Pilih Hunian Ternyaman di Perumahan Suvarna Raja 

Ada banyak keuntungan beli rumah di perumahan yang tidak akan pernah didapatkan jika memilih kawasan lain. Mulai dari jaminan keamanan, fasilitas yang lengkap, hingga menjadi pilihan investasi terbaik. Dengan berbagai keunggulan dan manfaat yang bisa dirasakan langsung oleh penghuni, tak heran jika perumahan menjadi pilihan ideal untuk sebuah rumah impian. 

Bagi Anda yang ingin mencari hunian ideal dan paling nyaman, Perumahan Suvarna Raja adalah solusi paling tepat. Kami siap memenuhi kebutuhan dan dan keluarga dengan rumah berdesain modern minimalis, lingkungan yang mana, serta berbagai fasilitas yang lengkap. Segera hubungi Admin untuk mendapatkan unit rumah impian Anda.